Lampung (Merapah.com) – Prakiraan cuaca di Provinsi Lampung untuk Rabu, 12 Februari 2025, menunjukkan cuaca ekstrem di Lampung potensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang di beberapa wilayah. Masyarakat diimbau untuk waspada cuaca ekstrem di Lampung yang kerap mengalami perubahan cuaca ekstrem dan dapat memengaruhi aktivitas harian.
Pagi hari: Cuaca diprakirakan cerah berawan hingga berawan. Beberapa wilayah seperti Lampung Timur dan Lampung Tengah berpotensi mengalami hujan ringan.
Siang hingga sore hari: Cuaca diprediksi cerah berawan hingga berawan. Hujan berpotensi turun di Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Tulang Bawang, serta Tulang Bawang Barat. Masyarakat di daerah tersebut diimbau untuk mengantisipasi kemungkinan hujan lebat disertai petir.
Malam hari: Kondisi cuaca diperkirakan berawan dengan potensi hujan di Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Tulang Bawang Barat, Tulang Bawang, serta Mesuji. Masyarakat yang beraktivitas di luar rumah diharapkan berhati-hati terhadap angin kencang dan jalanan licin.
Dini hari: Cuaca diprediksi cerah berawan hingga berawan. Hujan berpotensi turun di wilayah Pesisir Barat dan Tanggamus.
Suhu dan kelembapan:
Suhu udara berkisar antara 23,0°C – 34,0°C, kecuali di Lampung bagian barat yang lebih dingin, sekitar 16,0°C – 31,0°C.
Kelembapan udara berada pada kisaran 50 – 98%.
Arah dan kecepatan angin: Angin umumnya bertiup dari arah Barat hingga Utara dengan kecepatan 5 – 20 knots (9 – 37 Km/Jam).
Peringatan dini: Waspada potensi hujan lebat disertai petir dan angin kencang pada siang dan sore hari di Lampung Barat, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Tulang Bawang, serta Tulang Bawang Barat. Sementara itu, pada malam hari, kondisi serupa dapat terjadi di Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Tengah, Tulang Bawang Barat, Tulang Bawang, serta Mesuji.
Imbauan kepada Masyarakat untuk Waspada Cuaca Ekstrem di Lampung
Masyarakat di wilayah terdampak cuaca ekstrem diimbau untuk menghindari aktivitas luar ruangan saat hujan lebat. Pastikan saluran air di sekitar rumah tetap lancar untuk mencegah banjir. Pengendara diharapkan lebih berhati-hati karena jalanan yang licin dapat meningkatkan risiko kecelakaan. Jika terjadi angin kencang, segera cari tempat berlindung yang aman dan hindari berada di bawah pohon atau baliho besar yang berpotensi roboh.









